wartaBHINEKA, Jakarta, 25 Desember 2025 — Menyambut sukacita Natal dan perayaan penghujung tahun, PT.
Creative Event Entertainment Bersama Danayasa Arthatama menghadirkan event Snowy Christmas. Event Natal dengan konsep winter market yang menghadirkan pengalaman hiburan, kuliner, dan dekorasi khas musim dingin di tengah kawasan bisnis Jakarta. Acara ini hadir bukan sekadar tempat hiburan saja, melainkan sebagai wadah inklusif yang menyatukan berbagai lapisan masyarakat dalam semangat kebersamaan merayakan bulan penuh sukacita natal.

“Snowy Christmas memilik konsep winter market yang menghadirkan berbagai aktivitas hiburan dan wisata kuliner ditengah kawasan bisnis Jakarta. Event ini berlangsung di tanggal 25 Desember 2025 mulai dari pukul 19.00 – 03.00 WIB dan berlokasi di SCBD Weekland sisi Electronic City dan PCP/Equity” Ujar Ananta Pribadi selaku Direktur Creative Event Entertainment.

Bertempat di kawasan bisnis SCBD Jakarta, Snowy Christmas berlangsung pada 25 Desember 2025. Snowy Christmas dapat dijumpai di SCBD Weekland sisi Electronic City dan sisi PCP/Equity dengan sejumlah aktivitas dan hiburan yaitu :

• Magical Snow, Santa Claus, Gingerbread House, dan Snowfall area.
• Dengan penampilan Marching Band, Percussion, DJ, Band, Acoustic, Choir, Acapella, Violin, Angklung dan Drama       Musikal, Tango Dance, Christmas Dance yang turut menambah keramaian suasana natal tahun ini.

Perayaan Snowy Christmas merupakan bagian dari rangkaian Snow Season’s Market yang berlangsung mulai dari 20 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026 pukul 06.00 – 03.00 WIB. Event akhir tahun bertema Natal dan musim salju dengan dekorasi Gingerbread House dan snow concept yang ikonik.

Perayaan Snowy Christmas dihadirkan sebagai pilihan destinasi Natal yang hangat dan menyenangkan di tengah kota, sekaligus menjadi tempat berkumpul bagi karyawan perkantoran, keluarga, serta generasi milenial dan Gen Z untuk merayakan momen Natal bersama.

“Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang event entertainment dan estate management PT. Creative Event bersama Danayasa Arthatama dan seluruh unit usaha Artha Graha Peduli dan Artha Graha Network selalu merayakan acara-acara festive termasuk Natal dan Tahun Baru.” tambah Ananta Pribadi di damping Ifa Fala Sifah selaku Wakil Ketua Pelaksana Event, dan Setia Permana selaku Pengelola Kawasan SCBD (Danayasa Arthatama).

Pengunjung juga akan diajak merasakan pengalaman unik berbelanja dan mencicipi kuliner yang hadir dengan lebih dari 70 tenant UMKM yang dibagi di dua sisi yaitu di sisi Electronic City dan sisi PCP/Equity yang di dukung dengan suasana yang meriah sekaligus hangat dan dekat dengan masyarakat. Penyelenggara mengundang seluruh masyarakat untuk hadir dan merayakan momen refleksi akhir tahun dalam atmosfer yang penuh kehangatan di Snow Season’s Market.

.

.
Tentang PT. Creative Event Entertainment
PT. Creative Event Entertainment adalah perusahaan yang bergerak di bidang Event Organizer dan pengelola kawasan SCBD Park dan SCBD Weekland yang mengusung konsep integrasi kreatif dan layanan menyeluruh, PT. Creative Event Entertainment siap menjadi mitra terpercaya dalam mengelola kebutuhan acara dan pengelolaan kawasan atau properti.

You May Also Like

More From Author